4.1 Sistem Organ

4.1.1 Sistem Organ pada Hewan dan Manusia

  1.  Sistem Organ Pernafasan
    Sistem Organ Pernafasan/Respirasi memiliki peran dalam proses pertukaran oksigen dan karbon dioksida dari luar dan mengeluarkan sisa metabolisme yang berupa karbondioksida mengeluarkan sisa metabolisme yang berupa karbon dioksida dalam tubuh. Sistem pernapasan terdiri dari lubang hidung, faring, trakea, bronkus dan paru-paru. Oksigen dari proses pernafasan digunakan untuk menyederhanakan senyawa senyawa organik dalam rangka menghasilkan energi yang diperlukan untuk aktivitas, dapat dilihat pada Gambar69 berikut ini.
  2.  Sistem Organ Pencernaan
        Sistem pencernaan berfungsi mengubah makanan dari bentuk kasar menjadi zat makanan yang dapat diserap oleh usus. Sistem pencernaan meliputi organ mulut, kerongkongan, lambung, usus halus, usus besar, hati, dan pankreas, dapat dilihat pada Gambar70 berikut ini.
  3.  Sistem Organ Transportasi
       Sistem Organ Transportasi/Sirkulasi berfungsi mengangkut dan mendistribusikan oksigen, air, dan sari makanan berupa molekul molekul organik seperti glukosa. Selain itu, berfungsi juga mengangkut hasil sisa metabolisme untuk dikeluarkan dari tubuh. Sistem ini terdiri atas organ-organ, seperti jantung, arteri dan vena, pembuluh limfa, dan kelenjar limfa., dapat dilihat pada. Gambar71 berikut ini.
  4.  Sistem Organ Gerak
        Sistem Organ Gerak (Otot) Sistem ini memiliki peran atau fungsi untuk membentuk tubuh dan menggerakan bagian mekanik tubuh serta menyimpan glikogen. Sistem otot terdiri dari otot rangka, otot polos dan otot jantung, dapat dilihat pada Gambar72 berikut ini.
  5.  Sistem Organ Koordinasi
       Sistem Organ Koordinasi (syaraf dan hormon) Sistem ini berfungsi mengatur dan mengoordinasikan segala aktivitas tubuh. Sistem koordinasi ada dua macam, yaitu sistem saraf dan sistem hormone. Pada sistem saraf terkait dengan penerimaan dan respon dari rangsangan, dan biasanya reaksi terhadap rangsangan relatif cepat, dan organ yang berperan meliputi badan sel sya raf, dendrit, akson, sumsum tulang belakang dan otak. Sedangkan pada sistem hormon berkaitan dengan menghasilkan hormon yang dibutuhkan oleh tubuh, biasanya reaksinya lebih lambat tetapi berurutan dalam waktu yang sama. Con tohnya hormon yang dihasilkan oleh dinding usus halus, dapat dilihat pada Gambar73 berikut ini.
  6.  Sistem Organ Ekskresi
        Sistem Organ Ekskresi Sistem ini berfungsi untuk mengeluarkan zat-zat sisa hasil metabolisme yang apabila tidak dikeluarkan akan dapat menjadi racun bagi tubuh. Organ pengeluaran utama dalam sistem ekskresi manusia dan hewan antara lain adalah ginjal, kandung kemih, ureter, uretra, hati, kulit, dan paru-paru., dan pembuluh limfa, dapat dilihat pada Gambar74 berikut ini.
  7.  Sistem Organ Kekebalan Tubuh
       ,Sistem Organ Kekebalan Tubuh Sistem ini berfungsi sebagai pertahanan tubuh melawan penyakit. Sistem ini terdiri atas sumsum tulang, kelenjar timus, kelenjar limfa, dan pembuluh limfa, dapat dilihat pada Gambar75 berikut ini.
  8.  Sistem Organ Reproduksi
       , Sistem reproduksi memiliki fungsi sebagai alat perkembangbiakan. Sistem ini terdiri dari dua jenis yakni sistem reproduksi jantan dan betina. Pada hewan jantan sistem reproduksinya terdiri dari testis, vasdeferens, duktus epididimis, kelenjar prostat serta uretra. Sedangkan pada hewan betina, sistem reproduksinya terdiri dari indung telur, rahim, oviduk dan vagina., dapat dilihat pada Gambar76 berikut ini.
  9.  Sistem Organ Kulit
       ,Sistem kulit (Integumen) berfungsi untuk pelindung tubuh, Perlindungan melawan luka secara mekanik, infeksi, dan kekeringan. Sistem ini tersusun atas kulit dan turunannya (rambut, kuku, dan kelenjar kulit), dapat dilihat pada Gambar77 berikut ini.
  10.  Sistem Organ Rangka
       , Sistem rangka berfungsi memberikan bentuk tubuh, melekatkan otot-otot, melindungi bagian-bagian lunak, dan menyimpan berbagai mineral. Sistem rangka pada hewan vertebrata dapat dibedakan menjadi skeleton aksial dan skeleton apendikular. Skeleton aksial terdiri atas tulang tengkorak, tulang belakang, tulang dada, tulang iga, dan tulang selangka. Rangka apendikular terdiri atas tungkai atas yang tersusun oleh tulang belikat, tulang lengan atas, tulang lengan bawah, tulang pengupil, tulang hasta, tulang pergelangan tangan, tulang telapak tangan, dan tulang jari. Sedangkan, tungkai bawah terdiri atas tulang paha, tulang tempurung, tulang pergelangan kaki, tulang telapak kaki, jari kaki dan tulang tumit, dapat dilihat pada Gambar78 berikut ini.

Jawablah pertanyaan di bawah ini!


  Setelah ananda mempelajari materi diatas, selesaikan latihan 1 kegiatan 4.1 dibawah ini dengan melihat Tabel Jawaban Latihan 1 kegiatan 4.1 berikut ini.

  1. Soal berupa isian, Isilah kotak kosong dengan jawaban yang benar
  2. Setelah menjawab soal, tekan tombol "Cek Jawaban"
  3. Jika jawaban benar, maka kotak akan berwarna hijau. Jika jawaban salah, maka kotak akan berwarna merah.
  4. Tekan tombol "Ulang" untuk mengulang menjawab soal.

    Tabel Soal

     Jika dilihat dari tabel pilihan latihan 1 kegiatan 4.1 yang diberikan, manakah kira-kira yang merupakan sistem organ pada manusia....

    Jawab        Jawab       
    Jawab         Jawab       
    Jawab         Jawab       

Jawabab Benar =
Jawaban Salah =
Pilihan Jawaban
  • Sistem Organ Pernafasan
  • Sistem Organ Pencernaan
  • Sistem Organ Sirkulasi
  • Sistem Organ Pengangkut
  • Sistem Organ Koordinasi
  • Sistem Organ Ekskresi
  • Sistem Organ Kekebalan Tubuh
  • Sistem Organ Penguapan